Jumat, 08 Mei 2009

Mantapnya Durian Manalagi

Mungkin anda tidak membayangkan bahwa sesungguhnya buah durian itu banyak variansnya, disamping kaya akan ragamnya buah durian juga menyimpan sejuta pesona rasa yang merasa dihati para penggemarnya.Walaupun harga buah durian terbilang sangat mahal pada saat dijual diota kota besar, akan tetapi tidak menyurutkan peminat buah durian untuk mengkonsumsinya. Dalam melihat pasaran yang begitu menarik untuk diexplorasi lebih dalam lagi, maka tidak ada salahnya kreatifitas perlu dikedepankan.
Dengan munculnya kreatifitas tersebut semakin membangkitkan motivasi berusaha.Contoh saja " Kripik Durian ".Rasa dan kelezatannya jangan diragukan lagi karena inovasi ini sudah terjamin keberadaanya didalam pasaran masyarakat Indonesia,akan tetapi usaha untuk pengembangannya akan terus digencarkan demi para penggemar durian di nusantara.Dalam hal ini kami juga akan mencantumkan bagaimana proses dari pembuatan kripik durian :
1. Sediakan bahan baku durian segar dan sudah masak
2. Buka kulit durian dan ambil dagingnya
3. Pisahkan bagian-bagian tersebut
4. Buatlah adonan untuk melapisi daging durian
5. Apabila sudah selesai pembuatan adonannya kemudian masukkan daging durian satu persatu
6. Panaskan minyak untuk menggoreng
7. Masukkan daging durian yang sudah dilapisi adonan satu persatu kedalam minyak yang sudah dipanaskan
8. Selalu awasi proses penggorengannya jagan sampai hasil akhir berwarna kehitam-hitaman.
9. Apabila warna dari durian tersebut sudah agak kecoklatan mulailah tiriskan hingga minyak dari sisa penggorengan benar-benar surut sendirinya.
10. Kripik durian yang berrrr..rasa mannnntaaaaap siap dihidankan dan dinikmati.(mak nyuss)
itulah tadi tips bagi para penggemar durian yang ada dinusantara,dengan adanya inovasi seperti diatas semoga menjadi suatu kebanggaan bagi penikmat durian.Dan jangan pernah berhenti untuk berinovasi karena inovasi yang tiada henti itu merupakan awal dari sebuah kesuksesan.Semangat ............wahai penggemar durian.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar